KKN Tematik Unhas Gelombang 112 Dorong Literasi Berbasis QR CODE di TWA Ompo




Mediainfota, Soppeng,- Mahasiswa KKN Tematik gelombang 112 Universitas Hasanuddin melakukan terobosan baru dalam mengedukasi pengunjung TWA Ompo.

Melalui salah satu program kerjanya mahasiswa KKN Tematik Unhas yang berposko di Kelurahan Ompo Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng melakukan pengembangan display pohon berbasis QR CODE.

Hal itu diungkapkan oleh Rehan mahasiswa program studi Konservasi Hutan sekaligus koordinator kabupaten Soppeng KKN Unhas 112, Selasa 16 Juli 2024.

Menurut Rehan, Pengembangan display pohon berbasis QR CODE bertujuan meningkatkan literasi digital pengunjung TWA Ompo,Ungkapnya.

" Setiap pengunjung bisa mengakses informasi jenis-jenis pohon melalui label QR CODE. Pemberian label yang memuat informasi pada setiap pohon dapat membuat pengunjung mengetahui jenis-jenis dan informasi penting lainnya, seperti asal pohon, manfaat bagi lingkungan, hingga sejarah serta status konservasi dari pohon tersebut, cukup dengan menscan QR CODE di setiap label yang ditempel pada pohon tersebut," Lanjut Raehan.

Lebih lanjut, Raehan berharap pengembangan display pohon berbasis QR Code di kawasan TWA Ompo dapat bermanfaat bagi pengunjung,Tandasnya.(**)